Cara Menjual Barang di Facebook Marketplace

 Di era modern ini, kita harus bisa mengoptimalkan apapun yang ada. Salah satunya kita bisa berjualan tanpa mempunyai toko, kita akan memanfaatkan media sosial untuk dijadikan sebagai media promosi, salah satunya facebook yang bisa kita jadikan tempat untuk berjualan barang maupun jasa. Kalian penasaran kan? Kalian simak penjelasan dibawah ini.

Cara Menjual Barang di Facebook Marketplace
Source: Teknologi Bondowoso


 Facebook mempunyai banyak sekali fitur dan manfaatnya, bukan hanya sebagai sarana telekomunikasi atau hanya kalian gunakan buat stalking mantan hehehe. Kalian bisa menggunakan fitur marketplace sebagai sarana untuk menjual atau membeli suatu barang dan jasa. 

 Bagi kalian yang masih bingung untuk memanfaatkan fitur tersebut, bisa kalian simak penjelasan dibawah.

Cara Menjual Barang di Facebook Marketplace

  1. Pilih menu pada kanan atas atau kalian langsung pilih marketplace.
  2. Pada menu marketplace kalian klik tombol sell.
  3. Otomatis facebook akan memberikan beberapa opsi produk, apabila barang yang kalian jual tidak termasuk kategori tersebut, kalian bisa memilih kategori items sebab di dalam kategori tersebut banyak kategori yang bisa kalian pilih.
  4. Isi semua yang diminta tentang produk yang kalian jual, seperti judul, foto, deskripsi dan jangan lupa kalian pilih kategori produk anda.
  5. Sebelum lapak tersebut di publikasikan, facebook biasanya memberikan tawaran kemana kalian akan membagikan lapak tersebut. Beberapa pilihan yang diberikan seperti di publikasikan di profil dan grup atau kalian bisa skip penawaran tersebut.
  6. Setelah dibuat, anda akan menemukan menu your item. Pada menu tersebut kalian akan melihat beberapa item, seperti Selling (barang dagangan), Buying (barang yang pernak kita beli), Saved (Tersimpan), following (yang diikuti).

 Pada bagian menu selling, kalian bisa menghapus, edit, mempublikasikan ke tempat lain.

Mimin punya sedikit trik supaya produk kita cepat laku

Kalian hanya mempunyai lapak saja tidak akan cukup untuk menarik perhatian pembeli, coba kalian lakukan cara yang mimin sarankan.

- Berikan sebuah deskripsi yang lengkap dan detail. Cobalah kalian bayangkan menjadi pembeli, pasti kalian lebih tertarik kepada produk yang terperinci dari pada produk yang kurang jelas.

- Sebelum menentukan harga, kalian harus meriset harga pasaran tentang produk yang dijual. Jangan sampai barang yang kita jual terlalu mahal atau terlalu murah, karena kita akan mengalami kerugian jika terlalu murah dan akan sepi pembeli apabila harga terlalu mahal.

- Responlah pembeli dengan ramah dan baik, kalian harus ingat bahwa pembeli adalah raja.


Kesimpulan

Kita tidak perlu mempunyai toko untuk menjual sebuah produk atau jasa, kita bisa memanfaatkan sosial media yang bisa dijadikan tempat jualan. Mungkin hanya itu beberapa tips dari mimin, semoga artikel ini bermanfaat dan saya ucapkan terimakasih sudah berkunjung.


Faizal Mustaufirin
Faizal Mustaufirin Seorang blogger yang mencoba berbagi sebuah pengalaman yang saya ketahui